Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Manfaat Tanaman Porang

porang bali

Sebelum lebih lanjut membahas tentang tanaman porang, apa itu porang dan manfaatnya. Jika ingin mencari informasi jual bibit porang kualitas terbaik, silakan kunjungin situs web https://www.porangbali.id/, situs jual bibit porang di Bali.

Apa Itu Porang?

Porang adalah jenis tanaman umbi-umbian (umbi porang) dengan nama latin Amorphophallus muelleri yang juga diikenal dengan nama ilmiah Amorphophallus Muelleri Blume atau Iles-iles, tanaman porang mengandung banyak glucomannan berupa tepung sebagai serat alami yang dapat larut dalam air. Tanaman porang pada umumnya menjadi bahan baku tepung, campuran makanan sebagai pengental dan emulsifer. Dapat pula dijadikan sebagai bahan pembuatan "jelly" dan lem ramah lingkungan, pembuatan kosmetik, sebagai penjernih air, hingga pembuatan komponen pesawat terbang dsb. Umbi Porang Indonesia merupakan salah satu umbi dengan kualitas terbaik di dunia, dan telah banyak diekspor hingga ke China , Jepang , Korea dan beberapa Negara Eropa.

Apa Saja Manfaat Tanaman Porang?

Sebenarnya, banyak masyarakat yang belum mengetahui jenis tanaman umbi porang ini. Pasalnya, karena memang keberadaannya yang liar, serta aromanya yang kurang sedap, membuat banyak orang menganggap remeh umbi-umbian satu ini. Padahal sejatinya, tanaman porang ini memiliki banyak manfaat dan nilai jual ekspor yang tinggi. Selain banyak digunakan sebagai bahan baku makanan seperti pembuatan tepung, jelly, gelatin, mie, dan juga keripik. Tanaman porang ternyata juga bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari dan untuk kesehatan. Berikut adalah manfaat tanaman porang yang wajib Anda ketahui:

Mengatasi Peradangan (Inflamasi)

Penelitian menunjukkan bahwa, umbi tanaman porang banyak mengandung zat anti-inflamasi yang mampu mengatasi peradangan dalam tubuh. Selain itu, kandungan glukomanan dalam tanaman porang mampu membangun jaringan imun yang berfungsi untuk menyembuhkan luka pada tubuh.

Menurunkan Berat Badan

Tanaman porang juga bisa menjadi alternatif pengganti nasi sebagai penurun berat badan. Karena kandungan karbohidrat dalam tanaman porang mampu mengenyangkan lebih lama, dan mencukupi sumber energi dalam tubuh.

Menjaga Kesehatan Kulit

Tanaman porang juga bermanfaat untuk mencegah dan menghilangkan jerawat yang disebabkan oleh bakteri atau jamur pada kulit.

Mencegah Penyakit Diabetes

Penyakit diabetes yang disebabkan oleh tingginya kadar gua dalam darah, juga bisa dicegah dengan mengonsumsi olahan tanaman porang. Karena kandungan glukomanannya yang mampu menurunkan kadar gula dalam darah.

Mencegah Penyakit Jantung

Mengonsumsi tanaman porang secara berkala dapat menjaga kesehatan jantung. Hasilnya, sirkulasi darah akan berjalan normal dan tentu saja akan terhindar dari penyumbatan pembuluh darah, serta mengurangi kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Mencegah Penyakit Kanker Usus

Oleh karena tanaman porang mengandung serat cukup tinggi, maka umbi porang sangan berkhasiat untuk menjaga sistem pencernaan, terutama mencegah sembelit.

Menjernihkan Air

Tanaman porang bermanfaat juga sebagai penjernih air yang keruh dan bahkan kotor. Kandungan glukomanannya mampu membersihkan dan menjernihkan air, tanpa efek samping, jadi pasti sangat aman.

Bahan Pengental Makanan dan Minuman

Kandungan glukomanan dalam tanaman porang yang telah diolah menjadi tepung konjac, dapat digunakan sebagai bahan pengental makanan dan minuman. Seperti pada es krim dan jelly. Maka dari itu, es krim tidak mudah meleleh, dan tetap aman dikonsumsi karena tanpa bahan pengawet.

Bahan Baku Barang Industri

Tanaman porang juga dapat dijadikan bahan utama pembuat lem. Begitu juga dengan pembuatan kertas, campuran cat dinding, pengkilap kain, kain katun, kain wol, parasut, dan berbagai bahan imitasi lainnya. Oleh karenanya, banyak industri telah memanfaatkan tanaman porang karena memang sangat ramah lingkungan.

Sebagai Isolator Listrik

Satu lagi manfaat tanaman porang yang belum banyak diketahui adalah sebagai isolator listrik, seperti gel silicon. Karena, harganya relatif terjangkau, serta penggunaannya yang mudah.


Sumber: https://www.porangbali.id/